Sepanjang periode 2014, Emiten Group Sinarmas Land, PT Duta Pertiwi Tbk. (DUTI) berhasil membukukan penurunan laba bersih 11% menjadi Rp585,1 miliar pada 2014 dari setahun sebelumnya Rp658,8 miliar. Penurunan kinerja tersebut disebabkan pendapatan emiten berkode saham DUTI sepanjang tahun lalu turun menjadi Rp1,54 triliun dari capaian setahun sebelumnya yang mencapai Rp1,6 triliun. Adapun beban pokok penjualan juga turun menjadi Rp386,3 miliar dari Rp440,9 miliar.
Sementara pada pos laba kotor yang dibukukan DUTI mencapai Rp1,15 triliun, turun tipis dibandingkan dengan periode 2013 yang mencapai Rp1,16 triliun. Sedangkan, laba usaha juga turun menjadi Rp577,09 miliar dari sebelumnya RP619,3 miliar. Laba bersih periode berjalan DUTI mencapai Rp701,6 miliar, turun dibandingkan dengan periode 2013 yang mencapai Rp756,8 miliar. Laba komprehensif juga turun menjadi Rp704,6 miliar dari Rp755,1 miliar.
Regi Fachriansyah/VMN/VBN/ Analyst-Vibiz Research Center
Editor: Jul Allens