Rekomendasi Emas 7 April 2023: Kenaikan Terhenti Menunggu Fundamental Baru

867

(Vibiznews – Commodity) Harga emas turun pada awal perdagangan sesi AS hari Kamis. Pergerakan naik harga emas terhenti di tengah konsolidasi grafik yang normal setelah sebelumnya sempat naik menyentuh ketinggian selama 12 bulan pada hari Rabu. Para trader sedang menunggu perkembangan fundamental yang baru yang berdampak terhadap pasar. Harga emas juga tertekan turun oleh menguatnya dollar AS. Indeks dollar AS naik 0.16% ke 101.705.

Emas berjangka kontrak bulan April turun $7.20 ke $2,012.80 per ons. Sedangkan perak berjangka Nymex bulan Mei naik $0.033 ke $25.07 per ons.

Pasar saham global bervariasi dalam perdagangan semalam. Indeks saham AS mengarah bervariasi pada saat pembukaan perdagangan sesi New York dimulai. Minat terhadap resiko pada minggu ini turun. Judul Wall Street Journal pada hari Kamis berbunyi kegagalan bank, inflasi tinggi, naiknya tingkat suku bunga, apakah pasar tenaga kerja yang tangguh akan retak?

Hal kunci di luar pasar emas adalah naiknya indeks dollar AS setelah sempat turun menyentuh kerendahan selama dua bulan pada hari Selasa. Harga minyak mentah Nymex mendekati stabil dan diperdagangkan di sekitar $80.50 per barel.

Support & Resistance

“Support” terdekat menunggu di $2,000 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke $1,979 dan kemudian $1,950.

“Resistance” terdekat menunggu di $2,033 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke $2,050 dan kemudian $2,078.

Ricky Ferlianto/VBN/Head Research Vibiz Consulting

Editor: Asido.