Rekomendasi Emas 1 Oktober 2021: Naik Tinggi karena Pernyataan Powell yang Dovish

4090

(Vibiznews – Commodity) Harga emas naik solid pada perdagangan sesi AS hari Kamis, bangkit dari kerendahan selama 6 minggu dengan kepala Federal Reserve AS memberikan testimoni yang dovish dengan mengatakan bahwa AS masih jauh dari “full employment”. Selain itu juga terlihat adanya aksi “short covering” oleh pemain futures didalam perdagangan hari Kamis dan melemahnya dollar AS yang sebelumnya sempat naik menyentuh ketinggian 12 bulan menambah dorongan naik terhadap harga emas.

Emas berjangka kontrak bulan Desember naik $32,20 ke $1758 per troy ons. Sedangkan Perak Comex bulan Desember naik $0.125 ke $21.61 per ons.

Pasar saham global bervariasi mengarah menguat dalam perdagangan semalam. Indeks saham AS mengarah naik pada saat perdagangan sesi New York dimulai. Keengganan terhadap resiko berkurang sedikit pada akhir minggu ini, menyusul aksi jual besar-besaran di dalam indeks saham AS pada hari Selasa.

Senat AS akan mengambil pemungutan suara terhadap undang-undang yang akan mengijinkan pemerintah untuk memperpanjang funding dari pemerintah sampai tanggal 3 Desember untuk menghindari penutupan aktifitas pemerintah dengan akan habisnya tahun fiscal pada Kamis malam.

“Support” terdekat menunggu di $1,750 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke $1,725 dan kemudian $1,700. “Resistance” terdekat menunggu di $1,774 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke $1,785 dan kemudian $1,800.

Ricky Ferlianto/VBN/Managing Partner Vibiz Consulting

Editor: Asido

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here