Rekomendasi Emas 20 Januari 2022: Naik dengan Turunnya Yields & Dolar AS

1562

(Vibiznews – Commodity) Harga emas berhasil naik di tengah berhentinya rally yields treasury AS dan melemahnya dollar AS karena sentimen pasar yang membaik dari sebelumnya “risk-off”.

Kenaikan harga emas didukung juga oleh munculnya minat beli ditengah meningkatnya kekuatiran akan naiknya inflasi harga global, dan juga mulai munculnya ketegangan geopolitik.

Emas berjangka kontrak bulan Februari naik $28.60 ke $1,842.20 per troy ons. Sementara perak Comex bulan Maret naik $0.363 ke $23.855 per ons.

Indeks saham berjangka AS mengalami pemulihan dari kerendahan harian pada hari Kamis. Dan FTSE 100 Index Inggris diperdagangkan mendatar pada awal perdagangan sesi Eropa, menunjukkan sedikit perbaikan di dalam sentimen resiko.

Pasar saham global bervariasi dalam perdagangan semalam. Indeks saham AS mengarah naik pada saat pembukaan perdagangan sesi New York dimulai setelah turun banyak pada hari Selasa.

Pergerakan harga emas masih digerakkan oleh yields treasury AS dan dollar AS dengan narasinya tetap pada pengetatan kebijakan moneter dari the Fed yang agresif. Yields obligasi benchmark 10 tahun AS melemah dari ketinggian dua tahun yang baru dekat 1.90%.

Sentimen pasar yang masih dikuasai “risk-off” sekalipun sudah mulai membaik, juga membantu menopang harga emas. Salah satu yang menyebabkan sentimen “risk-off” adalah meningkatnya ketegangan geopolitik. Uni Emirat Arab diserang oleh serangan drone yang mematikan terhadap ibu kotanya. Sementara kerusakan terbatas, serangan oleh pemberontak Houti dari Yaman yang didukung Iran. Selain itu Korea Utara juga membuat kegaduhan geopolitik dengan menembakkan uji coba misilnya dan Rusia sedang bersiap-siap untuk menyerbu Ukraina.

“Support” terdekat menunggu di $1,837 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke $1,811 dan kemudian $1,800.

“Resistance” terdekat menunggu di $1,842 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke $1,850 dan kemudian $1,875.

Ricky Ferlianto/VBN/Managing Partner Vibiz Consulting

Editor: Asido

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here