Harga Gandum Naik dari Harga Terendah 6 bulan

637
gandum

(Vibiznews – Commodity) – Harga gandum pada penutupan pasar hari Kamis, naik dari harga terendah enam bulan pada hari Rabu, karena melemahnya dolar dan kenaikan yang tinggi dari harga kedelai.  

https://www.vibiznews.com/2022/08/04/rekomendasi-gbp-usd-5-agustus-2022-naik-lagi-setelah-jatuh-sehabis-pertemuan-boe/

Kenaikan harga kedelai dipicu rumor importir Cina mencari pasokan AS. Pembicaraan tentang permintaan Cina membuat membuat pasar melihat Laporan Ekspor mingguan yang dilaporkan Kamis ini. 

https://www.vibiznews.com/2022/08/03/pernyataan-pejabat-the-fed-kunjungan-pelosi-ke-taiwan-hingga-data-non-farm-payrolls-market-mover-3-agustus-2022/

Harga gandum September di CBOT naik $18.75 (2.45%) menjadi $7.825 per bushel.  

Harga gandum Desember di Euronext Paris naik 1.6% menjadi 323.00 Euro ($327.91) per ton.  

Laporan Penjualan Ekspor Mingguan sebesar 249,923 MT gandum dijual sampai 28 Juli. Masih masuk perkiraan. Total gandum yang belum dikirim 68.07 mbu sampai 28 Juli, dibawah perkiraan WASDE 170 mbu. 

Total gandum yang sudah dikirim sebesar 288,415 MT sehingga total ekspor 2,49 MMT. Ekspor gandum Juni sebesar 58.51 mbu menurut Census data terendah sejak 1975. 

Panen gandum musim dingin sudah selesai 82% , naik dari 77% pada minggu lalu. Di bawah rata-rata 5 tahun sebesar 85% sampai 31 Juli. 

Di Eropa harga gandum juga mengalami kenaikan mengikuti kenaikan harga di CBOT.  

Setelah keberangkatan kapal biji-bijian Ukraina dari Odesa, Kapal pengangkutan dari Turki akan tiba di Chornomorsk kapal asing pertama yang tiba di pelabuhan Ukraina sejak invasi Rusia. Kapal ini akan mengirim biji-bijian selanjutnya.  

Dengan dibukanya kembali pelabuhan Ukraina maka kapal-kapal lain akan masuk ke Ukraina sehingga ekspor dapat meningkat. Namun pedagang sangat berhati-hati untuk memasuki Ukraina.  

Diharapkan ekspor Uni Eropa masih aktif jika ekspor Ukraina lambat setidaknya Agustus sampai September 

Panen Gandum Jerman masih berlangsung cepat pada cuaca kering. Hasil panen dengan volume yang baik dan juga kualitas yang masih layak, walaupun kandungan protein turun di daerah Utara. Kandungan protein kadang turun 1% dari tahun lalu, sehingga berdampak buruk bagi pasokan ekspor.  

Gandum Jerman masih baik bagi pasar seperti Aljazair tetapi untuk negara yang menghendaki gandum dengan protein yang lebih tinggi seperti Arab Saudi dan Iran biasanya beralih ke gandum Perancis. 

The European Commission melaporkan kenaikan ekspor gandum ke negara non Uni Eropa 11% dari tahun lalu. Tujuan terbesar ke Maroko 430k MT dari 1.84 MMT yang dikirim tahun marketing ini. 

Rusia Ag Ministry melaporkan 51 MMT biji-bijian dipanen sampai 2 Agustus diantaranya 44 MMT adalah gandum 

SovEcon memperkirakan panen gandum Ukraina sebesar 19.9 MMT, turun 800k MT setelah perang.   

Analisa tehnikal untuk gandum CBOT dengan support pertama $7.44 berikut ke $7.32. Resistant pertama di $8.01 berikut ke $8.46.  

Loni T / Senior Analyst Vibiz Research Centre Division, Vibiz Consulting