(Vibiznews – Commodity) Harga emas turun lagi dan menyentuh ke rendahan selama tiga minggu pada awal perdagangan sesi AS hari Senin. Kuatnya indeks dollar AS yang menyentuh ketinggian selama lima minggu dalam perdagangan semalam dan kembali mendekati ketinggian selama 20 tahun yang dicetak pada bulan Juli membuat para pembeli emas tidak berani masuk posisi.
Emas berjangka kontrak bulan Oktober turun $14.20 ke $1,733.40 per troy ons. Sementara perak berjangka Comex bulan September turun $0.369 ke $18.69 per ons.
Pasar saham global kebanyakan turun dalam perdagangan semalam. Indeks saham AS mengarah turun dengan solid pada saat pembukaan perdagangan sesi New York dimulai. Para trader dan investor prihatin dan sedikit enggan terhadap resiko di tengah pandangan bahwa Federal Reserve masih tetap agresif untuk menurunkan inflasi sekalipun akan menyebabkan ekonomi AS mengalami resesi.
Pasar tidak sabar menunggu symposium Federal Reserve tahunan yang akan di adakan pada akhir minggu ini di Jackson Hole, Wyoming, termasuk pidato dari ketua the Fed Jerome Powell pada hari Jumat pagi.
Hal kunci di luar pasar emas adalah sedikit turunnya harga minyak mentah Nymex yang diperdagangkan di sekitar $87.00 per barel. Indeks dollar AS menguat dan menyentuh ketinggian selama lima minggu.
Support & Resistance
“Support” terdekat menunggu di $1,725 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke $1,717 dan kemudian $1,700.
“Resistance” terdekat menunggu di $1,756 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke $1,767 dan kemudian $1,786.
Ricky Ferlianto/VBN/Head Research Vibiz Consulting
Editor: Asido


