(Vibiznews – Commodity) – Pergerakan pasar untuk Kopi, Gula dan Kakao pada Hari Kamis 14 April 2023 . Harga kopi, gula dan Kakao beragam
Harga kopi Arabika naik kekhawatiran persediaan berkurang. Harga kopi Robusta masih Naik. Harga gula turun produksi gula turun ikuti harga minyak mentah turun . Harga kakao naik permintaan Eropa meningkat
https://www.vibiznews.com/2023/04/13/indeks-dolar-as-kamis-bergerak-turun-data-ppi-menjadi-perhatian/
Inilah penutupan pasar pada hari Kamis :
Kopi
Harga kopi Arabika Mei di ICE New York naik $5.85 (3.07%) menjadi $196.10. Harga kopi Robusta Mei di ICE London naik 1.45%.
Harga kopi pada penutupan pasar hari Kamis naik. Harga kopi Arabika naik ke tertinggi 1 ¾ bulan dan harga kopi Robusta ke tertinggi 3 ¼ bulan.
Harga naik karena kekhawatiran persediaan turun sehingga memicu pembelian di pasar berjangka. The Colombia Coffee Growers Federations melaporkan hari Rabu ekspor kopi turun 19% dari tahun lalu menjadi 906,000 kantong.
Gula
Harga gula Mei di ICE New York turun 1 sen (0.04%) menjadi $24.04. Harga gula Mei di ICE London turun 0.53%.
Harga gula turun pada penutupan pasar hari Kamis, pada awal pasar harga sempat naik. Turunnya harga minyak mentah membuat harga etanol turun sehingga pabrik penggilingan tebu lebih memilih membuat gula. Persediaan gula naik.
Kakao
Harga kakao Mei di ICE New York naik $48 (1.62%) per ton. Harga kakao Mei di ICE London naik 1.25%.
Harga kakao pada penutupan pasar hari Kamis naik dengan harga kakao di New York naik ke tertinggi 2 1/3 tahun. Harga kakao di London naik ke harga tertinggi 6 1/3 tahun
Tanda-tanda permintaan kakao meningkat setelah the European Cocoa Association melaporkan bahwa kakao yang digiling pada Q1 di Eropa naik 0.5% dari tahun lalu menjadi 375,375 MT tertinggi sejak Q1 1999.
Loni T / Senior Analyst Vibiz Research Centre Division, Vibiz Consulting
https://www.vibiznews.com/2023/04/10/review-minggu-pertama-april-2023-kopi-gula-kakao/