Rekomendasi Emas 15 Mei 2023: Tertekan Naiknya Yields Obligasi dan USD

1237

(Vibiznews – Commodity) Harga emas turun pada awal jam perdagangan sesi AS hari Jumat minggu lalu. Rally dollar AS pada akhir minggu lalu adalah elemen bearish bagi emas di luar pasar emas. Naiknya yields treasury AS juga merupakan faktor yang negatip bagi emas yang merupakan safe – haven metal.

Emas berjangka kontrak bulan Juni turun $4.10 ke $2,010.50 per ons. Perak berjangka Nymex bulan Mei turun $0.459 ke $23.075 per ons.

Kekuatiran akan melambatnya pertumbuhan ekonomi global mengurangi permintaan komersial dan konsumsi terhadap emas dan telah menekan turun harga emas.

Pasar saham global bervariasi dalam perdagangan semalam. Indeks saham AS mengarah menguat pada saat pembukaan perdagangan sesi New York dimulai.

Minat terhadap resiko tidak kuat mengakhiri minggu perdagangan pada minggu lalu. Kekacauan perbankan regional dan kondisi pemerintah AS yang akan kehabisan uang pada tanggal 1 Juni menguasai pasar.

Arus safe – haven mendominasi pasar selama jam perdagangan sesi AS setelah Pac West Bank, salah satu bank regional AS yang terdampak dengan krisis perbankan mengumumkan bahwa deposit mereka turun hampir 10% pada minggu lalu. Dolar AS mengambil keuntungan dari sentimen pasar yang buruk sehingga membebani harga emas turun.

Laporan mengatakan bahwa rencana pertemuan antara Presiden Biden dan para pemimpin di Kongres yang direncanakan akan berlangsung pada minggu lalu ditunda ke minggu ini.

Pada hari Jumat, Universtas Michigan mengatakan bahwa angka pendahuluan dari Consumer Sentiment Index AS bulan Mei turun ke 57.7 dari angka bulan April di 63.5. Angka ini meleset jauh dari yang diperkirakan konsensus pasar di 63.0.

Consumer Sentiment turun 9% di tengah munculnya kembali keprihatinan mengenai arah ekonomi AS, menghapus lebih dari setengah keuntungan yang dicapai setelah naik dari kerendahan sepanjang waktu pada bulan Juni tahun lalu.

Keluarnya angka Consumer Sentiment Index yang buruk ini menambah arus safe – haven ke pasar yang mendorong naik indeks dollar AS yang pada gilirannya membebani harga emas.

Hal kunci di luar pasar emas adalah menguatnya dollar AS. Harga minyak mentah Nymex sempat menguat dan diperdagangkan di sekitar $71.25 sebelum akhirnya terkoreksi kembali ke $70.25 per barel.

Support & Resistance

“Support” terdekat menunggu di $2,007 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke $2,000 dan kemudian $1,980.

“Resistance” terdekat menunggu di $2,022 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke $2,040 dan kemudian $2,063.

Ricky Ferlianto/VBN/Head Research Vibiz Consulting

Editor: Asido