Rekomendasi Emas 2 Juni 2023: Pulih Kembali, Mengarah ke $2,000

1491

(Vibiznews – Commodity) Harga emas pada awal jam perdagangan sesi AS hari Kamis melanjutkan kenaikannya ke $1,977.41 per troy ons.

Harga emas naik karena undang-undang perpanjangan batas hutang AS berhasil lolos dalam pemungutan suara di House of Representative. Harga emas mendapatkan dukungan naik lebih lanjut setelah beberapa pejabat Federal Reserve (the Fed) AS mengatakan bahwa mereka berpikir tingkat bunga seharusnya tidak berubah pada pertemuan the Fed berikutnya.

Selain itu, harga emas juga naik untuk hari ketiga berturut-turut dengan yields treasury AS terus turun menyusul rilis data ekonomi AS. Harga emas melompat ke $1,977, menyentuh ketinggian satu minggu setelah rilis data dari PMI manufaktur ISM AS yang menambah tekanan turun terhadap indeks dollar AS.

Sebelumnya, selama jam perdagangan sesi Eropa, harga emas sempat jatuh ke dasarnya di $1,952, level terendah dalam dua hari. Namun kemudian harga emas mulai pulih dan mendapatkan kembali momentum naiknya, mencapai level di atas $1,970 di sekitar $1,977 per troy ons, setelah rilis laporan-laporan ekonomi dari AS.

Laporan Employment swasta AS dari ADP menunjukkan kenaikan di dalam payrolls swasta sebanyak 278.000, jauh melewati dari yang diperkirakan di 174.000. Dolar AS pada awalnya naik sebentar setelah keluar laporan employment AS dari ADP ini, namun kemudian melemah lagi setelah Bureau of Labor Statistics AS mengumumkan revisi dari Unit Labor Costs (ULC) kuartal pertama dari sebelumnya 6.2% menjadi 4.2%.

Penurunan dollar AS semakin bertambah cepat setelah PMI manufaktur bulan Mei dari ISM menunjukkan penurunan di dalam indeks utama dari 47.1 ke 46.9, dan juga di bawah dari yang diperkirakan konsensus pasar di 47. Price Paid Index juga jatuh signifikan dari 53.2 menjadi 44.2, dan dibandingkan dengan yang diperkirakan di 52.

Sebagai akibatnya dollar AS tumbang ke kerendahan harian sesuai dengan penurunan di dalam yields Treasury AS. Saham – saham AS dibuka bervariasi dalam perdagangan di bursa Wall Street.

Support & Resistance

“Support” terdekat menunggu di $1,966 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke $1,953 dan kemudian $1,944.

“Resistance” terdekat menunggu di $1,987 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke $2,003 dan kemudian $2,014.

Ricky Ferlianto/VBN/Head Research Vibiz Consulting

Editor: Asido.