Rekomendasi Emas 29 Juni 2023: Turun ke Kerendahan Beberapa Bulan

791

(Vibiznews – Commodity) Harga emas pada jam perdagangan sesi AS hari Rabu, berada di bawah tekanan bearish dan diperdagangkan di level terendah sejak awal bulan Maret di dekat $1,910 di sekitar $1,912 per troy ons.

Meskipun yield obligasi treasury AS benchmark 10 tahun berada di teritori merah di bawah 3.75%, menguatnya dolar AS secara luas menahan kenaikan dari harga emas.

Harga emas menantang support yang krusial di $1,910 pada jam perdagangan sesi London. Harga emas sedang turun ke arah support psikologis di $1,900.00 dengan para investor sedang menunggu petunjuk mengenai tingkat bunga yang hawkish dari ketua Federal Reserve AS Jerome Powell.

S&P500 berjangka telah membukukan kerugian yang besar dalam perdagangan semalam sementara para investor berhati-hati terhadap pernyataan yang hawkish yang diperkirakan akan keluar dari Jerome Powell yang akan bisa menggerakkan ketakutan akan resesi di ekonomi AS. Menurut HSBC Asset Management, AS akan memasuki penurunan ekonomi di kuartal ke empat yang akan diikuti dengan setahun kontraksi dan resesi di Eropa pada tahun 2024.

Indeks dolar AS berjuang untuk dapat bertahan di dalam kenaikannya di atas resistance kritikal di 102.600 meskipun sentimen pasar telah berbalik berhati-hati.

Sementara itu, data Durable Goods Orders AS bulan Mei juga tetap tangguh meskipun kebijakan moneter ketat oleh the Fed. Angkanya meningkat sebesar 1.7% sementara pasar memperkirakan terjadi kontraksi sebesar 1%. Angka Durables bulan Mei ini juga mengatasi angka bulan April di 1.2%.

Support & Resistance

“Support” terdekat menunggu di $1,904 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke $1,899 dan kemudian $1,888.

“Resistance” terdekat menunggu di $1,919 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke $1,926 dan kemudian $1,933.

Ricky Ferlianto/VBN/Head Research Vibiz Consulting

Editor: Asido.