Rekomendasi EUR/USD 30 Maret 2021: Tertekan Naiknya Dolar AS

2111
sumber gambar : teller report

(Vibiznews – Forex) EUR/USD diperdagangkan dibawah 1.18, di sekitar 1.777, turun dengan naiknya dollar AS yang safe-haven akibat likuidasi yang dialami oleh sebuah hedge fund yang kemungkinan akan memberikan dampak yang menggetarkan pasar lebih lanjut. Naiknya kasus virus corona di Perancis dan Jerman juga membebani euro.

Kanselir Jerman Angela Merkel kehilangan kesabaran dalam usaha mengendalikan penyebaran Covid – 19 menghadapi tindakan dari negara bagian di Jerman, dan kemungkinan akan mensentralisir kekuasaan dan mempertimbangkan akan memberlakukan jam malam seperti tetangganya Perancis.

Sementara itu, Paris sedang berusaha memberlakukan restriksi yang baru karena infeksi meningkat dengan kecepatan yang mengkuatirkan dan rumah sakit terancam kebanjiran pasien Covid.

Di Amerika Serikat, kampanye imunisasi terus berlangsung dengan cepat dan sebagian berspekulasi bahwa AS akan segera kebanjiran suntikan vaksin.

Silahkan klik jika ingin join Telegram Vibiznews

Dollar AS mengalami kenaikan bukan karena pulihnya ekonomi AS, melainkan karena arus safe-haven. Likuidasi posisi dari Archegos Capital, sebuah perusahaan “leveraged hedge fund”, akan menyebabkan kerugian yang signifikan dari beberapa bank. Aksi jual saham – saham yang dipegang oleh perusahaan ini kemungkinan akan diikuti dengan kegelisahan berikutnya karena efek dari leveraged.

Sementara EUR/USD mendapatkan dukungan dari terbukanya kembali Kanal Suez. Otoritas Mesir telah berhasil mengapungkan kembali kapal raksasa Ever Given.

Secara keseluruhan, sementara sentiment pasar membaik sehingga kemungkinan akan bisa membatasi kenaikan dollar AS, euro masih sedang berada dibawah tekanan yang meningkat.

“Support” terdekat menunggu di 1.1760 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke 1.1745 dan kemudian 1.1695.  “Resistance” terdekat menunggu di 1.1805 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke 1.1836 dan kemudian 1.1875.

Ricky Ferlianto/VBN/Managing Partner Vibiz Consulting

Editor: Asido

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here