Rekomendasi GBP/USD 5 November 2021: Tekanan Bearish Kuat setelah Keputusan BoE

1918
Photo by Vibizmedia

(Vibiznews – Forex) GBP/USD berada dalam tekanan bearish yang kuat dan diperdagangkan di sekitar 1.3483, pada hari Kamis setelah BoE memutuskan untuk tetap mempertahankan tingkat suku bunga tidak berubah di 0.1% sementara memandang rendah keprihatinan akan inflasi. Menguatnya dollar AS secara luas memberikan beban tambahan terhadap Poundsterling.

BoEWatch Tool dari CME Group menunjukkan bahwa pasar telah memperhitungkan di dalam harga 55% kemungkinan BoE akan menaikkan tingkat bunga sebesar 15 poin, yang menunjukkan bahwa andaikan BoE menaikkan tingkat bunga sebanyak 15 poin saja, hal ini tidak cukup untuk mendorong naik pounsterling. Apalagi sekarang BoE tetap mempertahankan tingkat bunganya tidak berubah. Otomatis memberikan tekanan bearish yang kuat terhadap poundsterling.

Sementara itu, kepala the Fed Jerome Powell mengatakan bahwa mereka akan mulai melakukan proses tapering terhadap pembelian asset bulanan mereka bulan ini. Mulai bulan ini, mereka akan mengurangi pembelian bulanan obligasi pemerintah sebanyak $15 miliar tiap bulan sehingga proses tapering senilai $120 miliar ini akan berakhir dalam 8 bulan, yaitu pada bulan Juni 2022.

“Support” terdekat menunggu di 1.3454 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke 1.3400 dan kemudian 1.3350.  “Resistance” terdekat menunggu di 1.3555 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke 1.3580 dan kemudian 1.3622.

Ricky Ferlianto/VBN/Managing Partner Vibiz Consulting

Editor: Asido

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here