Rekomendasi Forex GBP/USD 1 Februari 2024: Pulih Setelah Keluar ADP Employment Change

254
London - Vibizmedia Photo

(Vibiznews – Forex) GBP/USD berhasil pulih dan diperdagangkan naik ke atas 1.2700 di sekitar 1.2714 pada jam perdagangan sesi AS hari Rabu.

Setelah keluar data ADP Employment Change AS bulan Januari yang lebih lemah daripada yang diperkirakan, dolar AS berjuang untuk mendapatkan kekuatannya yang baru. Sehingga mendorong naik pasangan matauang GBP/USD.

Automatic Data Processing (ADP) AS melaporkan permintaan untuk tenaga kerja swasta yang lebih lemah daripada yang diantisipasikan oleh partisipan pasar. Perlambatan di dalam permintaan tenaga kerja diperkirakan akan menaikkan ekspektasi untuk penurunan Tingkat bunga segera oleh Federal Reserve AS (the Fed).

Pasar tenaga kerja AS kelihatannya kehilangan momentum dengan sektor swasta AS pada bulan Januari memperkerjakan lebih sedikit orang dari pada yang diperkirakan menurut yang dilaporkan oleh prosesor payrolls sektor swasta AS, ADP.

ADP mengatakan bahwa hanya ada 107.000 pekerjaan yang diciptakan oleh sektor swasta AS pada bulan pertama tahun 2024. Laporan ini lebih rendah daripada yang diperkirakan oleh konsensus pasar dengan pertambahan pekerjaan sebanyak 148.000.

Bersamaan dengan data pertumbuhan employment sektor swasta AS yang mengecewakan, laporan tersebut juga menyebutkan turunnya tekanan upah lebih lanjut, sehingga membantu inflasi berada di bawah kendali dan ekonomi kelihatannya menuju ke arah pendaratan yang halus di AS dan secara global.

Laporan tersebut mengatakan bahwa upah pekerja yang tetap tinggal di dalam pekerjaannya meningkat 5.2%; pada saat yang bersamaan pekerja yang pindah pekerjaan upahnya meningkat 7.2%, kenaikan tahunan terkecil sejak bulan Mei 2021.

Volatilitas pasar diperkirakan akan tetap tinggi dengan para investor menunggu keputusan kebijakan moneter dari the Fed. The Fed diperkirakan akan memutuskan tingkat bunga yang stabil untuk ke empat kalinya berturut-turut. Investor sekarang memperkirakan the Fed akan mulai menurunkan tingkat bunganya dari sejak bulan Mei.

GBP/USD turun menyentuh level terendah dalam dua minggu di bawah 1.2650 pada hari Selasa namun berhasil mengalami rebound pada akhir jam perdagangan sesi AS. Pasangan matauang ini sempat diperdagangkan stabil di bawah 1.2700 pada hari Rabu sementara investor menantikan pengumuman kebijakan moneter Federal Reserve AS.

Support & Resistance

“Support” terdekat menunggu di 1.2650 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke 1.2600  dan kemudian 1.2560. “Resistance” terdekat menunggu di 1.2760 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke 1.2780 dan kemudian 1.2800.

Ricky Ferlianto/VBN/Head Research Vibiz Consulting.

Editor: Asido.