Euro Memasuki Pasar Asia Dengan Posisi Dibawah “Resistance” 1.1063

444

(Vibiznews-Forex) EUR/USD diperdagangkan dalam tren “bearish” yang lemah. Level yang harus dimenangkan untuk tren “bearish” bisa berlanjut adalah “support” 1.1035.

European Central Bank (ECB) mengadakan pertemuan kebijakan moneternya dan sebagaimana dengan yang sudah diperkirakan, kebijakan moneternya tidak berubah. Pernyataan yang menyertai pertemuan kebijakan moneter ECB kebanyakan mengulangi kembali apa yang dikatakan pada bulan Desember, dimana para pembuat kebijakan memutuskan untuk mempertahankan kebijakan yang “sangat akomodatif” sepanjang diperlukan. Mengenai inflasi, Presiden Lagarde mengumumkan review yang strategis atas kebijakan inflasi, yang dimaksudkan untuk menentukan apakah definisi dari kestabilan harga sekarang ini masih pantas. Mrs Lagarde, memberikan indikasi bahwa dia akan berpegang kepada target dan strategi sekarang ini sampai strategi yang baru selesai didefinisikan, sambil menolak untuk berkomentar mengenai kemungkinan dari rentang target inflasi yang baru.

Sementara itu dari data makro ekonomi, perkiraan pendahuluan dari Consumer Confidence Uni Eropa pada bulan Januari muncul di – 8.1, lebih buruk daripada yang diperkirakan. Di Amerika Serikat, sebaliknya, klaim pengangguran mingguan turun menjdai 211.000 untuk minggu yang berakhir pada tanggal 17 Januari, sementara Kansas Fed Manufacturing Activity Index bulan Januari mencetak angka – 4, lebih baik daripada yang diperkirakan – 6.

Pada pembukaan perdagangan sesi Asia, pasangan matauang ini masih beresiko meneruskan penurunannya dengan “support” terdekat menunggu di 1.1035 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke 1.0980 dan kemudian 1.0350. Sedangkan “resistance” terdekat menunggu di 1.1063 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke 1.1100 dan kemudian 1.1140.

Ricky Ferlianto/VBN/Managing Partner  Vibiz Consulting

Editor: Asido

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here