Rekomendasi Forex GBP/USD 10 Desember 2020: Naik Jelang Brexit Summit.

1843

(Vibiznews – Forex) GBP/USD diperdagangkan disekitar 1.3460 dengan usaha PM Inggris Johnson dan Presiden Komisi Eropa von der Leyen untuk menembus kebuntuan dalam hal Brexit. Inggris melepaskan Internal Markets Bill yang kontroversial dan hal ini membawa kepada harapan.

Selama ini baik Johnson maupun Leyen beberapa kali berbicara hanya lewat telepon dan gagal mencapai kesepakatan. Sekarang mereka akan bertemu tatap muka sehingga meningkatkan harapan akan keberhasilan, meskipun demikian kepala negosiasi Uni Eropa Barnier mengatakan kemungkinan berhasilnya tipis. Sterling mengalami kenaikan setelah Inggris melepaskan klausul yang kontroversial mengenai Internal Market Bill (IMB).

Diluar Brexit, dolar AS yang safe-haven sedang tertekan dibawah karena Republikan dan Demokrat semakin dekat dengan kesepakatan stimulus fiskal. GOP kelihatannya siap menerima paket kelegaan senilai $900 miliar, meskipun kedua partai berbeda dalam hal perinciannya.

Inggris dilaporkan dalam jalur menyetujui vaksin coronavirus dari AstraZeneca setelah mulai membagikan vaksin dari Pfizer/BioNtech pada hari Selasa. FDA Amerika kemungkinan hari Kamis.

“Resistance” terdekat menunggu di 1.3495 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke 1.3539 dan kemudian 1.3600. “Support” terdekat menunggu di 1.3400 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke 1.3310 dan kemudian 1.3225.

Ricky Ferlianto/VBN/Managing Partner  Vibiz Consulting

Editor: Asido

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here