Bitcoin Terkoreksi Sementara Dogecoin Berpotensi Naik 20%.

719

(Vibiznews – Currencies) Bitcoin memperpanjang koreksi penurunannya dan diperdagangkan disekitar $45,000 setelah menyentuh rekor ketinggian dekat $48,000. Elon Musk, yang mengumumkan bahwa perusahaan Tesla akan menginvest di Bitcoin, kembali mengirim tweet mengenai Dogecoin.

Dogecoin telah sangat volatile pada minggu lalu, namun dalam 24 jam terakhir telah menjadi tenang. Asset digital ini diperdagangkan “sideways” dan sedang menunggu suatu potensi pergerakan naik sebesar 20% apabila “bullish” tetap memegang control, terlebih lagi dengan Elon Musk kembali mengirim Tweet mengenai Dogecoin.

Harga Dogecoin saat ini diperdagangkan disekitar $0.073 yang merupakan “support” kunci sementara “resistance” terdekat menunggu di $0.075.

Apabila pergerakan naik Dogecoin bisa mempertahankan level “support” kunci ini, harga Dogecoin bisa dengan cepat melompat ke arah “resistance” di $0.075. Apabila “resistance” terdekat ini bisa ditembus, maka akan bisa membawa harga Dogecoin naik sebanyak 22% ke $0.09.

Namun, jika harga Dogecoin jatuh dibawah $0.073 maka akan bisa lanjut turun ke $0.066.

Ricky Ferlianto/VBN/Managing Partner  Vibiz Consulting

Editor: Asido

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here