Rekomendasi EUR/USD 29 Juli 2021: Pasar Wait & See

1152
sumber gambar : teller report

(Vibiznews – Forex) EUR/USD diperdagangkan naik di atas 1.1800, di 1.1813, sementara mata investor semua memandang kepada keputusan Federal Reserve. The Fed kemungkinan akan menahan diri untuk memberikan signal pengurangan pembelian obligasi.

Pasangan matauang EUR/USD sempat bertengger di sekitar level 1.1790, dalam rentang yang terbatas menjelang pengumuman kebijakan moneter Federal Reserve. Dolar AS menguat secara luas walaupun tanpa menembus level yang relevan manapun dan pasangan matauang utama tetap dalam rentang yang familiar. Sementara itu perdagangan saham ada pada sentimen yang positip, dengan indeks saham Eropa berada di teritori hijau. Imbal hasil obligasi pemerintah naik, namun secara umum pasar keuangan ada dalam mode “wait and see”.

Federal Reserve AS diperkirakan akan mempertahankan tingkat bunga tidak berubah dan program dukungan yang masif tidak berubah. Meskipun demikian, investor sedang mengharapkan gambaran yang lebih jelas mengenai pengetatan dimasa yang akan datang. Bank sentral AS telah memberikan petunjuk akan mulai mengurangi pembelian assets, walaupun penyebaran varian coronavirus Delta di AS bisa menunda pelaksanaan keputusan tersebut. Ini bisa menjadi penekanan yang dovish yang pasar tidak mau.

“Support” terdekat menunggu di 1.1750 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke 1.1720 dan kemudian 1.1680. “Resistance” terdekat menunggu di 1.1840 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke 1.1885 dan kemudian 1.1920.

Ricky Ferlianto/VBN/Managing Partner Vibiz Consulting

Editor: Asido

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here