Rekomendasi GBP/USD 28 April 2022: Berbalik Turun ke Bawah 1.2550 Setelah Mengetes 1.2600.

887
inggris
Photo by Vibizmedia

(Vibiznews – Forex) GBP/USD berbalik arah dan memulai penurunan ke bawah 1.2550 setelah sebelumnya sempat mengetes 1.2600 dan pada saat ini diperdagangkan di sekitar 1.2545. Dolar AS terus mengatasi rival-rivalnya dan membebani pasangan matauang GBP/USD di tengah sentimen pasar yang buruk sebagaimana yang terefleksi pada pasar saham dimana indeks saham AS menghapus keuntungan yang diperoleh sebelumnya.

Pasangan matauang GBP/USD bergerak naik turun dalam rentang harga yang sempit di antara 1.2560 – 1.2591 pada jam perdagangan sesi Asia. Poundsterling mengalami gelombang bearish yang baru dengan indeks dollar AS naik mengarah ke ketinggian selama lima tahun di 102.99.

Indeks dollar AS menguat terhadap Sterling karena naiknya kemungkinan the Fed menaikkan tingkat bunga pada bulan Mei. Kenaikan tingkat bunga sebesar 50 basis poin kelihatannya sudah pasti sekarang ini dalam rangka menjinakkan inflasi yang membumbung naik.

Sementara itu, buruknya angka Durable Goods Order AS gagal berdampak terhadap rally indeks dollar AS. Biro Sensus AS pada hari Selasa melaporkan laporan Durable Goods Orders AS bulanan yang muncul di 0.8%, lebih rendah daripada konsensus pasar di 1%.

Meskipun demikian poundsterling akan sangat dipengaruhi oleh keputusan BoE minggu depan. Diperkirakan BoE akan menaikkan tingkat bunga sebesar 25 bps. BoE terbuka untuk sikap hawkish yang agresif karena meningkatnya inflasi di Inggris. Pasar tenaga kerja yang ketat dan naiknya angka Consumer Price Index (CPI) memberitahukan akan kemungkinan kenaikan tingkat bunga yang besar dari BoE.

“Support” terdekat menunggu di 1.2500 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke 1.2450 dan kemudian 1.2400. “Resistance” terdekat menunggu di 1.2561 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke 1.2576 dan kemudian 1.2604.

Ricky Ferlianto/VBN/Head Research Vibiz Consulting

Editor: Asido.