Tutup Selasa, Harga Kopi, Gula dan Kakao Beragam

375
kopi, gula, kakao

(Vibiznews – Commodity) – Pergerakan pasar untuk  Kopi, Gula dan Kakao pada hari Selasa 6 Desember 2022.  Harga  kopi, gula dan Kakao beragam. 

Harga kopi Arabika naik petani tidak mau menjual hasil panennya.  Harga kopi Robusta     naik.   Harga gula  turun ikuti turunnya harga minyak mentah. Harga kakao naik di New York karena hama jamur black pod 

indeks dolar AS, yang mengukur mata uang terhadap enam mata uang utama, turun 0,1% menjadi 105,05. Melemahnya indeks dolar membuat harga komoditas naik. 

 https://www.vibiznews.com/2022/12/06/dolar-as-selasa-melemah-dolar-australia-rebound-setelah-rba-naikkan-suku-bunga/ 

 Inilah penutupan pasar pada hari Selasa:  

Kopi 

Harga kopi Arabika Maret di ICE New York naik 90 sen (0.55%) menjadi $163.50 . Harga kopi Robusta Januari di ICE London naik 0.90%. 

Harga kopi naik pada penutupan pasar hari Selasa. Harga kopi Robusta naik ke tertinggi 6 minggu. Harga Kopi Arabika naik dari ke terendah 17 bulan. Petani Brazil menahan hasil panen di pasar membuat persediaan ketat di pasar tunai.  

Ketatnya persediaan ICE setelah laporan persediaan di ICE pada hari Selasa turun ke terendah 4 tahun sebesar 7,785 kantong. 

 Gula 

Harga gula Maret di ICE New York turun 16 sen (0.82%) menjadi $19.39. Harga gula Maret di ICE London turun 0.78%. 

Harga gula pada penutupan pasar hari Selasa turun. Harga minyak mentah turun 3% ke terendah 11 ½ bulan. Harga etanol ikut turun sehingga pabrik penggilingan tebu lebih memilih membuat gula dari etanol, persediaan gula meningkat. 

https://www.vibiznews.com/2022/12/07/rekomendasi-minyak-7-desember-2022-melanjutkan-penurunan-ke-73-75/

Kakao 

Harga kakao Maret di ICE New York naik $8 (0.32%) menjadi $2,487 perton. Harga kakao Maret di ICE London turun 0.05%. 

Harga kakao beragam pada penutupan hari Selasa. Harga kakao di London turun ke terendah 1 ½ minggu. Kekhawatiran kualitas kakao di Afrika Barat akibat curah hujan yang tinggi sehingga ada jamur black pod. Petani kakao juga mengalami kekurangan pupuk dan pestisida akibat perang Ukraina dan Rusia. 

 Loni T / Senior Analyst Vibiz Research Centre Division, Vibiz Consulting. 

https://www.vibiznews.com/2022/12/05/review-minggu-ke-i-desember-2022-kopi-gula-kakao/