Rekomendasi EUR/USD 28 Juli 2022: Naik Kuat Setelah FOMC the Fed

819

(Vibiznews – Forex) EUR/USD mengumpulkan momentum bullish dan naik ke ketinggian harian yang baru di atas 1.0200 di sekitar 1.0204. Hasil pertemuan FOMC the Fed memutuskan untuk menaikkan tingkat bunganya sebesar 75 bps sebagaimana dengan yang telah diantisipasikan secara luas sebelumnya. Komentar ketua FOMC the Fed yang berhati-hati mengenai kenaikan tingkat bunga berikutnya memicu aksi jual terhadap dollar AS selama jam perdagangan sesi AS yang membawa indeks dollar AS turun ke bawah 106.50.

Bangkitnya kembali pasangan matauang EUR/USD pada hari Rabu dibantu oleh bangkitnya kembali saham-saham AS di tengah laporan penghasilan perusahaan yang bagus yang menopang sentimen pasar yang positip. Pasangan matauang ini diperdagangkan naik ke 1.0171 menjelang keputusan kebijakan moneter dari FOMC Federal Reserve AS dan meneruskan kenaikannya sampai menembus 1.0200 setelah pengumuman keputusan disampaikan dan setelah konferensi pers ketua the Fed Jerome Powell.

Data dari Uni Eropa sebenarnya mengecewakan. Survey Gfk Jerman menunjukkan bahwa Consumer Confidence Jerman jatuh ke – 30.6 pada bulan Agustus dari bulan sebelumnya – 27.7. Sementara itu Departemen Perdagangan AS mengatakan bahwa order durable-goods AS meningkat 1.9% pada bulan lalu. Data yang keluar ini lebih baik daripada yang diperkirakan. Ekspektasi konsensus yang dikompilasikan oleh berbagai organisasi berita mengatakan durable goods akan terkontraksi sebesar 0.5%. Dan juga Wholesale Inventories pada bulan Juni hanya bertambah 1.9%, lebih baik daripada yang diperkirakan di 2%.

Support & Resistance

“Support” terdekat menunggu di 1.0200  yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke 1.0150 dan kemudian 1.0100. “Resistance” terdekat menunggu di 1.0206 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke 1.0250 dan kemudian 1.0300.

Ricky Ferlianto/VBN/Head Research Vibiz Consulting

Editor: Asido.