Rekomendasi EUR/USD 4 Oktober 2022: Rebound karena Melemahnya USD

723

(Vibiznews – Forex) EUR/USD berhasil mengumpulkan momentum pemulihannya dan berbalik positip di atas 0.9800 di sekitar 0.9819 pada jam perdagangan sesi AS hari Senin. Data PMI manufaktur AS dari ISM yang mengecewakan telah membebani dollar AS dengan berat sehingga mendorong naik pasangan matauang EUR/USD.

AS mempublikasikan angka PMI manufakturnya. Data terbaru dari Institute for Supply Management (ISM) menunjukkan aktifitas manufaktur pada bulan September hampir-hampir tidak berkembang. PMI manufaktur dari ISM jatuh ke 50.9% pada bulan September, meleset dari yang diperkirakan dan turun dari angka di bulan Agustus di 52.8. Para ekonom memperkirakan angka PMI manufaktur AS akan muncul relatif stabil di 52.5%.

Laporan ini memberikan catatan bahwa aktifitas manufaktur AS sedang berada pada titik terendah sejak bulan Mei 2020 ketika ekonomi global terpukul hebat karena negara-negara di dunia mengimplimentasikan lockdown yang ketat sebagai akibat dari merebaknya pandemik Covid – 19.

Pada awalnya, EUR/USD berada di bawah tekanan jual yang ringan, diperdagangkan di zona harga 0.9760 setelah sempat naik ke puncaknya di 0.9834. Sekali lagi, volatilitas pasar datangnya dari Inggris. Pembicaraan di pasar yang memberikan signal potensi untuk menghapus 45% pajak penghasilan telah memicu keengganan terhadap resiko. Namun, Menteri Keuangan Inggris Kwasi Kwarteng mengkonfirmasi pemerintah tidak akan melakukan ide tersebut. Hal ini memberikan kelegaan bagi para trader dan investor.

Sementara kebanyakan rival dari USD berhasil memanfaatkan menguatnya Poundsterling, dan juga terhadap dollar AS, EUR/USD tetap dibawah tekanan, yang merefleksikan kelemahan intrinsik dari matauang bersama Eropa.

Dari medan data, S&P Global mempublikasikan angka final dari PMI manufaktur Eropa bulan September yang mengalami revisi turun. Indeks Jerman dikonfirmasi berada di 47.8 sementara Indeks Uni Eropa berada di 48.4, turun dari sebelumnya 48.5.

Support & Resistance

“Support” terdekat menunggu di 0.9790 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke 0.9750  dan kemudian 0.9700. “Resistance” terdekat menunggu di 0.9849 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke 0.9863 dan kemudian 1.9894.

Ricky Ferlianto/VBN/Head Research Vibiz Consulting

Editor: Asido