Rekomendasi EUR/USD 14 Februari 2023: Pulih karena USD Mulai Kehilangan Kekuatannya.

796

(Vibiznews – Forex) EUR/USD berhasil mendapatkan daya tarik dan naik ke atas 1.0700 di sekitar 1.0715 pada awal jam perdagangan sesi AS hari Senin. Mulai membaiknya sentimen terhadap resiko di pasar kelihatannya telah membuat dollar AS mengalami kesulitan untuk memelihara kekuatannya sehingga membantu mendorong naik pasangan matauang EUR/USD.

Pada awal mulanya, dollar AS memulai minggu perdagangan yang baru dengan pijakan yang kuat yang mengatasi rival – rival utamanya dan menekan EUR/USD turun ke 1.0655 pada jam perdagangan sesi Asia pagi hari. Namun selanjutnya EUR/USD diperdagangkan di 1.0680 berbalik naik pada jam perdagangan sesi AS.

Pada awalnya, dollar AS mendapatkan dukungan dari pasar yang enggan terhadap resiko yang dibebani oleh meningkatnya ekspektasi mengenai keputusan tingkat bunga the Fed yang akan datang. Namun selanjutnya sentimen pasar membaik terhadap resiko sehingga membuat dollar AS berbalik melemah.

Indeks dollar AS sempat naik 0.20% mendekati 103.800 sebelum akhirnya turun kembali ke 103.495.

Lihat: Komisi Eropa Tinggikan Proyeksi PDB Kawasan Euro Tahun 2023

Sementara itu, Komisi Eropa merilis laporan perkiraan Pertumbuhan Ekonomi zona Eropa kuartalan. Laporan ini gagal mendukung naik matauang bersama Eropa meskipun direvisi naik dalam pertumbuhan ekonomi, yang sekarang diperkirakan berada pada 0.9% untuk tahun 2023 dan tingkat inflasi direvisi turun. Tekanan harga diperkirakan akan menjadi 5.6% pada tahun ini dan 2.5% pada tahun 2024.

Support & Resistance

“Support” terdekat menunggu di 1.0695 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke 1.0655 dan kemudian 1.0620. “Resistance” terdekat menunggu di 1.0760  yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke 1.0800 dan kemudian 1.0820.

Ricky Ferlianto/VBN/Head Research Vibiz Consulting

Editor: Asido