Rekomendasi EUR/USD 14 Juni 2023: Turun ke Bawah 1.0800 dari Ketinggian 3 Minggu

598

(Vibiznews – Forex) Menyusul keluarnya laporan inflasi CPI AS bulan Mei, pasangan matauang EUR/USD turun sedikit ke bawah 1.0800 di sekitar 1.0787, setelah sebelumnya sempat mencapai puncaknya di 1.0823.

Meskipun ekspektasi pasar bahwa the Fed akan tetap mempertahankan tingkat bunganya tidak berubah pada hari Rabu, dolar AS berkurang pelemahannya.

Penurunan terjadi di tengah tingginya yields obligasi pemerintah dan tingginya minat terhadap resiko. Kecenderungan tetap bullish, namun volatilitas diperkirakan tetap tinggi dengan akan  adanya pertemuan FOMC the Fed pada hari Rabu dan European Central Bank (ECB) pada hari Kamis.

Data inflasi Jerman bulan Mei muncul di 6.1%, turun dari 7.2% di bulan April. Angka terendah sejak Maret 2022 ini bukanlah suatu kejutan. Sementara itu, laporan yang lain menunjukkan bahwa survey ZEW Jerman tanpa terduga membaik pada bulan Juni dari – 10.7 menjadi – 8.5.

Angka inflasi AS, Consumer Price Index (CPI) pada bulan Mei, naik 0.1%, di bawah daripada yang diperkirakan di 0.2%. Angka tahunan melambat ke 4% dari sebelumnya 4.9%, angka terendah sejak bulan Maret 2021. Data ini menunjukkan bahwa inflasi terus melambat di AS, membuat terbuka pintu lebar-lebar bagi the Fed untuk menghentikan sementara waktu siklus pengetatannya.

Support & Resistance

“Support” terdekat menunggu di 1.0740 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke 1.0660 dan kemudian 1.0615. “Resistance” terdekat menunggu di 1.0790  yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke 1.0820 dan kemudian 1.0850. .

Ricky Ferlianto/VBN/Head Research Vibiz Consulting

Editor: Asido.