Rekomendasi GBP/USD 31 Januari 2023: Berusaha Naik ke 1.2400

524

(Vibiznews – Forex) GBP/USD tertekan di bawah 1.2400 dan berusaha naik di sekitar 1.2378. Sentimen pasar yang berhati-hati memulai minggu perdagangan yang baru kelihatannya membatasi penurunan dollar AS dan membatasi kenaikan dari pasangan matauang GBP/USD.

Walaupun data yang dipublikasikan oleh Bureau of Economic Analysis AS pada hari Jumat menunjukkan bahwa  the Personal Consumption Expenditures (PCE) Price Index turun ke 5% pada bulan Desember dari 5.5% pada bulan Januari, dollar AS tetap menguat mengakhiri minggu lalu.

Awal hari Senin, yields obligasi treasury AS benchmark 10 tahun naik hampir 1% dalam satu hari ke atas 3.5% membuat GBP/USD mengalami kesulitan untuk mendapatkan permintaannya.

Menjelang pengumuman kebijakan moneter dari Federal Reserve AS dan Bank of England pada minggu ini, investor menahan diri dari mengambil posisi besar dalam GBP/USD.

Support & Resistance

“Support” terdekat menunggu di 1.2355 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke 1.2300  dan kemudian 1.2265. “Resistance” terdekat menunggu di 1.2450 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke 1.2500 dan kemudian 1.2550.

Ricky Ferlianto/VBN/Head Research Vibiz Consulting

Editor: Asido   .